Kolaborasi Mastercard - Central - Wahana Visi Indonesia Dukung Rumah Baca di Papua

Kolaborasi Mastercard - Central - Wahana Visi Indonesia Dukung Rumah Baca di Papua

  1. Managing Director Central Department Store (Central), Kong Surapongpracha (kiri) dan Country Manager Indonesia Mastercard, Aileen Goh (kanan) menunjukkan dukungan untuk literasi dan edukasi masyarakat dengan mendonasikan buku selama kunjungan ke Rumah Baca Silo dan Rumah Baca Maranatha di Biak, Papua, Jumat (16/8). Rumah Baca Silo dan Rumah Baca Maranatha didirikan bersama pada April 2024 dan Oktober 2023 oleh Mastercard, Central Department Store, dan Wahana Visi Indonesia. Hingga saat ini kedua rumah baca tersebut telah memberikan manfaat kepada 443 individual, meliputi 300 anak-anak dan 143 orang dewasa, dengan memberikan sumber pembelajaran seperti buku dan program edukasi.

  1. Country Manager Indonesia Mastercard, Aileen Goh, membacakan buku kepada anak-anak di Rumah Baca Maranatha dan Rumah Baca Silo di Biak, Papua, Jumat (16/8). Selama kunjungan, para eksekutif berinteraksi secara langsung dengan anak-anak dan pengajar di rumah baca tersebut, Kedua fasilitas tersebut menyediakan lingkungan kondusif bagi anak-anak untuk berkumpul, belajar dan bermain, serta mendukung para pengajar untuk meningkatkan keterampilan mengajar mereka, memungkinkan interaksi yang lebih kreatif dan memotivasi anak-anak dengan lebih baik. Melalui upaya ini, kedua rumah baca tak hanya menumbuhkan minat baca di kalangan anak-anak dan meningkatkan semangat belajar mereka, tetapi juga menginspirasi para orang tua untuk lebih terlibat dalam pendidikan anak mereka.

  1. Country Manager Indonesia Mastercard, Aileen Goh (tengah, baju hitam dan topi); Public & Private Partnership Wahana Visi Indonesia, Rebeka Tumakaka (pertama dari kanan, kaus jingga dan celana putih), serta Managing Director Central Department Store (Central), Kong Surapongpracha (di tengah, kaus merah marun), mengunjungi anak-anak dan staf Rumah Baca Silo dan Rumah Baca Maranatha di Biak, Papua, Jumat (16/8). Sejalan dengan filosofi Mastercard ‘Doing Well by Doing Good,’ inisiatif ini mencerminkan dedikasi Mastercard dalam mendukung komunitas lokal melalui program-program yang berdampak guna membantu masyarakat luas untuk berkembang memberdayakan mereka yang kurang beruntung dan membuka lebih banyak kesempatan.

 

Sumber: Kolaborasi Mastercard - Central - Wahana Visi Indonesia Dukung Rumah Baca di Papua - MIX Marcomm

 


Related Articles