WVI Bengkulu Selatan Gelar Pelatihan Pengelolaan Sampah Secara Berkelanjutan
Sebagai upaya untuk menanggulangi sampah liar di kawasan umum serta dikeluhkan masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan (BS). Wahana Visi Indonesia (WVI) Kabupaten BS berinisiatif untuk memberi solusi perihal permasalahan tersebut.
Salah satunya dengan menyelenggarakan pelatihan pengelolaan sampah secara berkelanjutan untuk masyarakat umum, Pemerintah Desa (Pemdes), OPD hingga pelaku usaha.Kegiatan pelatihan sendiri dipusatkan di Gedung Bappeda-Litbang BS terhitung hari Senin-Jumat (30/4-3/5/2024).
Hadir dalam kesempatan tersebut Area Program Manager WVI BS Jhon Eris Purba, Perwakilam WVI pusat, Kepala Bappeda-Litbang BS Fikri Aljauhari, S.STP, M.Si, Asisten II Setkab BS Diah Winarsih, S.H, Kepala DLHK BS, Ir. Haroni, S.P, para camat se-Kabupaten BS, para Kades, lurah, tokoh masyarakat serta anggota ormas.
Dalam sambutannya, Jhon Eris berharap program pelatihan pengelolaan sampah bisa bermanfaat untuk penanggulangan sampah jangka panjang. Selain itu, adanya pengelolaan sampah dengan sistem bank sampah nantinya, diharapkan ada timbal balik positif antara masyarakat dengan pemerintah, maupun masyarakat dengan masyarakat.
Sumber: WVI Bengkulu Selatan Gelar Pelatihan Pengelolaan Sampah Secara Berkelanjutan (bacakoran.co)